Sobi Caroline yang memerlukan mobil dengan kapasitas 7-8 penumpang, kamu bisa menggunakan Nissan Serena 2023. Mobil ini memiliki tampilan eksterior yang lebih modern dan sporty. Jika kamu ingin menggunakan mobil ini untuk kebutuhan sehari-hari atau perjalanan jauh bersama keluarga, kamu perlu membaca review Nissan Serena 2023 yang akan dijelaskan lebih lengkap di bawah ini.
Nissan telah merilis Serena di Indonesia dalam 5 generasi. Dimulai dari generasi pertama yang dikeluarkan pada 2007 berkode sasis C24, selanjutnya generasi kedua pada akhir 2012 dengan kode sasis C25, dan generasi ketiga dengan kode sasis C26.
Untuk generasi keempat baru saja muncul pada tahun 2019 dengan desain bodi mobil yang nyaman untuk perjalanan jauh bersama keluarga. Begitu pun dengan generasi kelima pada tahun 2023 ini yang hadir dengan fitur baru yaitu intelligent sliding door yang bisa membantu penumpang masuk dan keluar kabin dengan mudah.
Kamu juga bisa menggunakan mobil ini untuk perjalanan mudik, karena mampu menyimpan barang bawaan yang cukup banyak dengan aman dan nyaman. Bahkan, Sobi Caroline bisa menggunakan mobil ini untuk kebutuhan keluarga yang tinggal di kota-kota besar.
Baca Juga: 5 Kelebihan dan Kekurangan Nissan March 2017
Nissan Serena 2023 termasuk salah satu mobil baru Nissan yang dilengkapi dengan teknologi canggih dan fitur-fitur unggulan yang memberikan kenyamanan berkendara secara optimal. Apa saja keunggulan Nissan Serena 2023 yang perlu kamu ketahui? Yuk simak review Nissan Serena 2023 berikut ini.
Nissan Serena, yang merupakan varian MPV premium, menampilkan desain modern dengan konsep The Ingenious MPV, yang dirancang dengan gaya Two-One Color. Desain ini memberikan kesan mewah dan elegan pada Nissan Serena, terutama pada bagian grill depan yang memiliki desain ikonik V-Shaped dan kombinasi warna dual tone yang menambahkan sentuhan kemewahan.
Bagian lampu utama Nissan Serena menggunakan Halogen (tipe X) atau LED (tipe Highway Star) dengan opsi leveling headlamp manual atau otomatis. Model ini juga menawarkan fitur bagasi ganda (Dual Back Door), sehingga memudahkan pengguna saat memasukkan barang, terutama saat parkir di ruang yang sempit.
Tidak ketinggalan, terdapat juga fitur Touchless Sliding Door pada pintu baris kedua, yang memungkinkan pintu terbuka secara otomatis dengan satu gerakan kaki.
Bagian belakang Nissan Serena memiliki desain Fascia yang seimbang, dilengkapi dengan wiper pada kaca belakang untuk menjaga kebersihan kaca, dan lampu belakang yang menggunakan teknologi LED untuk meningkatkan pencahayaan saat malam hari.
Bagian interior Nissan Serena dilengkapi dengan sejumlah fitur yang menarik dan mudah dioperasikan. Pada bagian dashboard, terdapat fitur canggih seperti head unit dengan teknologi Nissan Intelligent Mobility yang dilengkapi dengan Intelligent Around View Monitor (I-AVM). Fitur ini sangat berguna untuk mempermudah pengemudi dalam proses parkir dan memberikan pandangan menyeluruh terhadap kondisi sekitar mobil.
Selain itu, terdapat 3 baris kursi yang dibalut dengan material kulit premium, sehingga memberikan kesan lembut dan nyaman saat diduduki. Varian Highway Star juga dilengkapi dengan 7 buah Power Outlet. Kursi baris kedua Nissan Serena dapat dimundurkan hingga ke belakang dan menciptakan ruang kaki yang lebih lapang.
Nissan Serena juga menawarkan fitur Moving Object Detection (MOD) yang memberi peringatan jika ada objek yang bergerak di belakang mobil. Tidak hanya itu, sistem 2nd Row Seat Slide + Long Side juga memberikan fleksibilitas tinggi, memungkinkan bagian belakang mobil dijadikan bagasi saat tempat duduk di baris kedua dan ketiga digeser.
Baca Juga: Mengenal 5 Kelebihan dan Kekurangan Nissan X-Trail 2023
Dalam hal performa mesin, Nissan Serena membawa mesin yang serupa dengan varian sebelumnya, tetapi mesin terbaru ini menonjolkan efisiensi dan efektivitas yang lebih tinggi, serta memberikan keluaran tenaga yang sangat memadai. Nissan Serena mengadopsi tipe mesin MR20DD 4 silinder DOHC dengan kapasitas kubikasi mencapai 1997 cc.
Mesin Nissan Serena dipasangkan dengan transmisi CVT with ECO untuk mengoptimalkan penyaluran tenaga. Penggunaan transmisi CVT ini tidak hanya meningkatkan kenyamanan dalam mengemudi, tetapi juga diklaim mampu menghasilkan torsi mencapai 199 Nm pada putaran mesin 4400 rpm dan daya maksimum 150 Ps per 6000 rpm.
Dibekali dengan performa mesin yang demikian, performa mesin Nissan Serena menjadi responsif. Untuk suspensi, Nissan Serena 2023 menggunakan Independent Strut, Single action, Coil spring dengan stabilizer. Sementara suspensi belakang menggunakan Torsion Beam, dan Coil Spring yang dilengkapi dengan stabilizer pada bagian belakang Nissan Serena.
Nissan Serena menawarkan sejumlah fitur menarik dan canggih untuk meningkatkan kinerja berkendara. Mobil ini telah dilengkapi dengan berbagai fitur modern yang andal. Di antaranya, terdapat sistem pengereman canggih seperti ABS, EBD, dan BA, yang sangat andal dalam mengontrol laju mobil dengan maksimal, serta fitur yang tergabung dalam paket Nissan.
Intelligent Mobility Nissan Serena juga mendukung mobilitas penumpang saat berkendara melalui monitor tengah berlayar sentuh 7 inch dengan Smart Connectivity, monitor di plafon berukuran 11 inch, tujuh soket cas USB, delapan sensor parkir, dan safety brake assist.
Fitur lainnya meliputi Traction Control System (TCS), Hill Start Assist, Side Impact Beam, Vehicle Dynamic Control (VDC), dan layar MID panel TFT 7 inch dengan sistem digital untuk mempermudah pengemudi dalam memahami kondisi mobil saat sedang dikendarai.
Nissan Serena juga menawarkan pintu baris kedua dengan sistem Touchless Sliding Door yang dilengkapi foot sensor, yang memungkinkan penumpang membuka pintu hanya dengan satu gerakan kaki.
Baca Juga: Kenali 6 Perbedaan Xpander dan Livina 2023
Salah satu fitur terbaru dan paling menarik dari mobil keluarga All New Serena 2023 adalah kehadiran teknologi e-POWER. Sistem ini menggerakkan roda 100% dengan motor listrik, yang memberikan akselerasi instan dan pengalaman berkendara seperti mobil listrik murni.
Bedanya, kamu tidak perlu melakukan pengisian daya seperti EV, karena mesin bensin yang ada berfungsi sebagai generator untuk mengisi daya baterai. Teknologi ini diperkenalkan pada GIIAS 2023.
Nissan Serena 2023 dibanderol dengan harga awal sekitar Rp545 juta untuk varian Highway Star, dengan harga tersebut berlaku di luar ongkos kirim (OTR) untuk wilayah Jakarta. Harga ini memberikan nilai yang kompetitif untuk Sobi Caroline yang mencari MPV premium dengan fitur-fitur canggih dan performa unggul.
Meskipun Nissan Serena 2023 hadir dengan berbagai keunggulan yang menarik, ada beberapa hal yang patut kamu pertimbangkan sebelum membelinya:
Varian terbaru seperti Nissan Serena Highway Star e-POWER memang menawarkan banyak fitur canggih dan kenyamanan ekstra. Namun, hal ini berdampak pada harga jual yang cukup tinggi, terutama jika dibandingkan dengan varian Serena sebelumnya atau model MPV lain di kelas menengah. Bagi sebagian konsumen, ini bisa menjadi pertimbangan serius, terlebih jika budget cukup terbatas.
Sebagai mobil yang tidak sebanyak kompetitornya dalam hal populasi di jalanan Indonesia, ketersediaan suku cadang untuk Nissan Serena bisa saja belum merata di seluruh wilayah. Begitu pula dengan layanan servis atau bengkel resmi Nissan yang mungkin masih terbatas di daerah-daerah tertentu.
Hal ini dapat menyulitkan pengguna dalam perawatan jangka panjang, terutama bagi yang tinggal di luar kota besar.
Sementara itu, jika kamu ingin mendapatkan harga yang lebih terjangkau dan performa mobil yang andal, kamu bisa membeli mobil Nissan Serena bekas di Caroline.id. Untuk pembelian mobil bekas, Caroline.id menawarkan garansi 7G+ yang memberikan tingkat perlindungan terbaik sebagai bentuk jaminan kepada pelanggan.
Garansi ini mencakup berbagai layanan, termasuk servis khusus untuk mobil bekas, kelengkapan dokumen, dan verifikasi otentikasi kendaraan. Selain itu, garansi ini memberikan perlindungan selama satu tahun untuk komponen kunci seperti rem, mesin, dan transmisi mobil. Garansi buy back juga mencakup perlindungan ekstra untuk bagian suspensi dan sistem kemudi mobil.
Bagi Sobi Caroline yang tertarik untuk membeli mobil bekas bergaransi, tim Caroline.id dengan senang hati siap membantu dalam proses pemesanannya. Bahkan Caroline.id juga menyediakan fitur baru pre-order yang akan membantu kamu memiliki mobil impian. Jangan ragu untuk mengunjungi Caroline.id sekarang juga dan wujudkan impianmu untuk memiliki Nissan Serena 2023 dengan harga terjangkau dan performa mesin yang andal.
Harga Mobil Bekas Toyota Kijang Innova 2015–2022: Pilihan Terbaik untuk Keluarga Indonesia
22 Apr 2025Harga Mobil Bekas Suzuki Ertiga 2018–2022: MPV Irit & Modern yang Tetap Dicari
22 Apr 2025Mobil Bekas Honda Brio Satya 2019–2022: City Car Lincah yang Siap Langsung Pakai
22 Apr 2025Harga Mobil Bekas Toyota Avanza 2018–2021: Favorit Keluarga di Jabodetabek dan Bandung
22 Apr 2025Xpander Vs Mobilio Vs Ertiga: Pilihan MPV Terbaik untuk Keluarga!
20 Mar 2025Mobilio vs Rush, Mana Mobil yang Tertangguh?
20 Mar 2025Ikuti Kami
Terpopuler
Pengumuman Pemenang Gebyar Undian Mobil Impian!
Berita Terkini | 25 Apr 2025Harga Mobil Bekas Toyota Kijang Innova 2015–2022: Pilihan Terbaik untuk Keluarga Indonesia
Bedah Mobil | 22 Apr 2025Harga Mobil Bekas Suzuki Ertiga 2018–2022: MPV Irit & Modern yang Tetap Dicari
Bedah Mobil | 22 Apr 2025Mobil Bekas Honda Brio Satya 2019–2022: City Car Lincah yang Siap Langsung Pakai
Bedah Mobil | 22 Apr 2025Harga Mobil Bekas Toyota Avanza 2018–2021: Favorit Keluarga di Jabodetabek dan Bandung
Bedah Mobil | 22 Apr 2025Jual Beli Bergaransi!
Proses serba cepat dan transparan. Inspeksi cepat 30 menit dan gratis kemudian team kami akan memberikan penawaran harga sesuai hasil inspeksi. Jika sepakat jual, pembayaran akan langsung ditransfer ke rekening Anda kurang dari 1 jam.