Sobi Caroline yang mencari mobil hatchback untuk digunakan mobilitas sehari-hari, Mazda 2 bisa menjadi pilihan. Mazda 2 pertama kali muncul di Indonesia pada tahun 2009. Tahun 2020, Mazda 2 telah melakukan facelift pada bagian eksteriornya. Untuk kamu yang ingin membeli mobil ini, penting untuk mengetahui generasi Mazda 2 agar tahu apa saja fitur-fitur yang ditingkatkan. Yuk simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.
Mazda 2 adalah mobil hatchback yang diproduksi oleh produsen mobil Jepang, Mazda. Sejarah Mazda 2 dimulai pada tahun 1996 ketika model ini pertama kali diperkenalkan dengan nama Mazda Demio di pasar Jepang dan Eropa yang memiliki tampilan yang menyerupai mini van. Saat ini, Mazda tersedia dalam beberapa varian, termasuk Mazda 2 GT dan Mazda 2 Active.
Pada tahun 2007, Mazda 2 mengalami perubahan desain menjadi hatchback. Masuk ke pasar Indonesia pada akhir tahun 2009 dengan nama Mazda 2, mobil ini menjadi bagian dari line-up Mazda untuk bersaing dengan mobil model sejenis.
Baca Juga: Mengenal SKYACTIV Mazda & Keunggulannya
Mazda 2 mengalami perubahan signifikan pada beberapa fiturnya untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan berkendara. Sebagai bahan pertimbangan, penting buat Sobi Caroline tahu perubahan tersebut. Yuk simak berikut ini.
Generasi pertama Mazda 2 memiliki penampilan yang sporty dan modern. Grill kecil di bagian depan menciptakan kesan stylish dengan logo Mazda dan aksen chrome yang ditempatkan di tengahnya. Saat pertama kali diluncurkan, Mazda 2 tersedia dalam dua varian, yaitu varian S untuk tingkat awal dan varian R sebagai varian tertinggi.
Bagian lampu utama memiliki desain yang tajam, sementara desain bumper mobil ini terlihat compact yang sesuai dengan bentuk bodi. Bagian belakang Mazda 2 dilengkapi dengan stop lamp berdesain trapezoid yang mirip dengan headlamp di bagian depan.
Mazda 2 juga dilengkapi dengan roof spoiler dan wiper untuk penampilan yang lebih sporty. Velg alloy berukuran 16 inch juga disematkan pada mobil ini untuk melengkapi bagian roda.
Dimensi Mazda 2 generasi awal mencapai panjang 3.950 mm, lebar 1.795 mm, dan tinggi 1.694 mm, dengan ground clearance sebesar 130 mm.
Masuk ke dalam kabin, interior Mazda 2 generasi pertama menampilkan desain yang modern dan elegan dengan kombinasi warna hitam dan abu-abu. Terdapat dashboard yang menyatu dengan head unit audio yang dapat memutar musik dari CD, AUX, dan USB.
Setirnya memiliki desain sederhana dengan perpaduan warna silver dan hitam. Mazda 2 telah dilengkapi juga dengan steering switch audio untuk kemudahan dalam memilih lagu yang akan diputar pada head unit.
Dalam hal keselamatan, varian R dan S dari Mazda 2 generasi awal sudah dilengkapi dengan sistem pengereman Anti Lock Braking System (ABS) dan Brake Assist (BA), serta ISOFIX Child Seat untuk keamanan anak-anak di dalam kabin mobil.
Varian S hanya dilengkapi dengan single SRS Airbag pada bagian pengemudi, sementara varian R sudah dilengkapi dengan dual SRS Airbag untuk pengemudi dan penumpang depan, serta fitur immobilizer.
Dari performa mesin, Mazda 2 generasi pertama ditenagai oleh mesin MZR 1.5L, DOHC dengan 16 valve yang dipadukan dengan transmisi manual 4-percepatan dan otomatis 5-percepatan. Tenaga maksimumnya mencapai 103 hp pada 6000 rpm, dengan torsi puncak 135 Nm pada 4000 rpm.
Baca Juga: Review Mazda CX-5 2023, Kelebihan, dan Spesifikasinya
Sejarah Mazda 2 di Indonesia mengalami babak baru pada tahun 2014 ketika pabrikan asal Jepang tersebut memperkenalkan Mazda 2 Skyactiv. Mobil ini hadir dengan tampilan yang lebih sporty dan mewah, baik dari segi eksterior maupun interior.
Teknologi SkyActiv yang diterapkan pada mesin membawa pembaruan signifikan pada performanya. Desain eksteriornya terlihat lebih mewah dan sporty dengan grill berdesain garis horizontal yang lebih agresif dan ukuran yang lebih besar. Lampu depan yang lebih tajam memberikan kesan menyatu dengan grill, ditambah dengan sentuhan aksen chrome.
Untuk meningkatkan kemewahan pada tampilan eksteriornya, Mazda 2 generasi kedua yang beredar hingga tahun 2019 menggunakan velg alloy two tone, dengan ukuran 15 inch untuk varian R dan 16 inch untuk varian GT.
Baca Juga: Spesifikasi Mazda 2 Hatchback 2023, Fitur, dan Harganya
Berbicara mengenai dimensi, mobil ini memiliki panjang 4.060 mm, lebar 1.695 mm, dan tinggi 1.495 mm, dengan wheelbase mencapai 2.570 mm.
Bagian interior Mazda 2 generasi kedua juga menampilkan desain yang lebih modern dan mewah, dengan dominasi warna hitam hampir di seluruh bagian. Varian GT, misalnya, dilengkapi dengan paddle shift, Mazda Navigation System, dan Active Driving Display.
Active Driving Display adalah fitur unik yang futuristik berupa Heads Up Display (HUD) yang menampilkan informasi kecepatan dan navigasi di bagian depan, tanpa mengganggu konsentrasi pengemudi. Selain itu, terdapat fitur Commander Control, Mazda Connect, layar sentuh TFT 7 inch, Steering Wheel Audio Control, Drive Selection Mode, dan berbagai fitur canggih lainnya.
Mazda 2 generasi kedua ditenagai oleh mesin 1.5L SKYACTIV-G Dual S-VT DOHC 4 in-line cylinder, 16 valve yang dipadukan dengan transmisi manual 6-percepatan dan otomatis 6-percepatan. Tenaga maksimumnya mencapai 110 PS pada 6.000 rpm, dengan torsi puncak mencapai 141 Nm pada putaran mesin 4.000 rpm.
Dalam hal keselamatan, Mazda 2 SkyActiv sudah dilengkapi dengan berbagai fitur, seperti Dual SRS Airbag, rear view parking, rain sensor, ISOFIX, ABS, EBD, BA, DSC, Traction Control, Emergency Stop Signal, Hill launch assist, dan smart city brake support.
Sejarah Mazda 2 berlanjut dengan melakukan facelift pada bagian eksteriornya pada tahun 2020. Perubahan yang paling mencolok terjadi pada bagian grill dan aksen chrome dari bagian bawah hingga lampu utama.
Untuk lampu utama pada mobil ini menggunakan teknologi LED dan daytime running light yang mengelilingi area projector headlight, dilengkapi dengan kemampuan auto on/off headlamp and auto leveling.
Sekarang kamu sudah tahu apa saja perubahan signifikan pada generasi Mazda 2, jadi kamu akan lebih mudah mempertimbangkan membeli mobil ini untuk kebutuhan sehari-hari. Jika kamu ingin membeli mobil ini, Sobi Caroline bisa berkunjung ke Caroline.id. Di sini, tersedia mobil baru maupun mobil bekas yang bisa kamu miliki dengan mudah.
Untuk pembelian mobil bekas, kamu akan mendapatkan jaminan garansi 7G+ yang terdiri dari layanan servis khusus untuk kendaraan bekas, kelengkapan dokumen, dan verifikasi keaslian kendaraan. Proses pembelian mobil bekas juga bisa dilakukan dengan cara pre order melalui website Caroline.id.
Selain itu, jaminan tersebut memberikan perlindungan selama satu tahun untuk komponen rem, mesin, dan transmisi kendaraan. Garansi buy back juga mencakup tambahan perlindungan untuk bagian suspensi dan sistem kemudi mobil.
Bagi Sobat Caroline yang berminat untuk membeli mobil bekas bergaransi, tim Caroline.id siap membantu dalam proses pemesanannya. Yuk kunjungi Caroline.id sekarang juga untuk mendapatkan mobil Mazda yang andal.
Harga Mobil Bekas Toyota Kijang Innova 2015–2022: Pilihan Terbaik untuk Keluarga Indonesia
22 Apr 2025Harga Mobil Bekas Suzuki Ertiga 2018–2022: MPV Irit & Modern yang Tetap Dicari
22 Apr 2025Mobil Bekas Honda Brio Satya 2019–2022: City Car Lincah yang Siap Langsung Pakai
22 Apr 2025Harga Mobil Bekas Toyota Avanza 2018–2021: Favorit Keluarga di Jabodetabek dan Bandung
22 Apr 2025Xpander Vs Mobilio Vs Ertiga: Pilihan MPV Terbaik untuk Keluarga!
20 Mar 2025Mobilio vs Rush, Mana Mobil yang Tertangguh?
20 Mar 2025Ikuti Kami
Terpopuler
Harga Mobil Bekas Toyota Kijang Innova 2015–2022: Pilihan Terbaik untuk Keluarga Indonesia
Bedah Mobil | 22 Apr 2025Harga Mobil Bekas Suzuki Ertiga 2018–2022: MPV Irit & Modern yang Tetap Dicari
Bedah Mobil | 22 Apr 2025Mobil Bekas Honda Brio Satya 2019–2022: City Car Lincah yang Siap Langsung Pakai
Bedah Mobil | 22 Apr 2025Harga Mobil Bekas Toyota Avanza 2018–2021: Favorit Keluarga di Jabodetabek dan Bandung
Bedah Mobil | 22 Apr 2025Cari Mobil Bekas Murah Cibubur? Di Sini Tempatnya!
Berita Terkini | 17 Apr 2025Jual Beli Bergaransi!
Proses serba cepat dan transparan. Inspeksi cepat 30 menit dan gratis kemudian team kami akan memberikan penawaran harga sesuai hasil inspeksi. Jika sepakat jual, pembayaran akan langsung ditransfer ke rekening Anda kurang dari 1 jam.