logo caroline red
menu

Ditaksir Seharga 1 M, Tesla Model 3 Hadir di Indonesia

author-image
Caroline.id | 1 Sep 2019
Share
share-mobil
Detail Article

Importir umum Prestige Image Motorcars resmi meluncurkan mobil listrik Tesla Model 3 ke Tanah Air. Strategi tersebut nampak sejalan dengan datangnya era mobil listrik di Indonesia terkait Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 55 Tahun 2019 mengenai Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (Battery Electric Vehicle) untuk transportasi jalan yang resmi disahkan pada Agustus lalu.

Bila melihat lembar spesifikasinya, dalam kondisi baterai terisi penuh mobil ini mampu berjalan hingga 400 kilometer. Mobil asal Amerika tersebut sudah cukup lama dipasarkan untuk Negeri Paman Sam. Namun untuk versi setir kanan, Tesla baru meluncurkannya pekan lalu.

Tesla Model 3 Indonesia

CEO Prestige Image Motorcars, Rudy Salim mengaku bangga dapat membawa Tesla Model 3 setir kanan dalam waktu yang cukup cepat ke Indonesia.

"Indonesia memang sedang dilirik oleh pabrikan mobil tanpa emisi sama sekali ini. Apalagi komitmen pemerintah soal mobil listrik, juga semakin besar dengan adanya Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 55 Tahun 2019 soal Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai yang disahkan pada Agustus lalu. Paling tidak momen ini bisa kita manfaatkan," ujar Rudy saat berbincang dengan CAROLINE.id di sela-sela peluncuran di Mall Pacific Place Jakarta, Sabtu (31/8/2019).

Selain itu, Rudy pun menegaskan, mobil ini merupakan mobil yang diboyong khusus buat mereka yang tak ingin terikat dengan regulasi ganjil genap. Mengingat mobil listrik memang mendapat pengecualian.

Tesla Model 3_1

Untuk pasar Indonesia, Tesla Model 3 hadir dalam tiga tipe yakni Standard Range Plus, Long Range, Performance, dengan masing-masing tersedia dalam lima pilihan warna (Pearl White Multi Coat, Solid Black, Midnight Silver Metallic, Deep Blue Metallic, Red Multi Coat) dan dua opsi pelek 18 inci (Sport Wheel, Aero Wheel).

Sekadar informasi, untuk versi Standar Range Plus, diklaim mampu mencapai kecepatan 100 kpj dari titik diam dengan 5,3 detik. Kecepatan maksimalnya bisa mencapai 225 km per jam. Sementara untuk Long Range mampu berakselerasi 4,4 detik dari titik diam ke 100 kpj. Kecepatan maksimalnya pun sedikit lebih tinggi dari pada versi standar yaitu mampu mencapai 233 km per jam.

Tesla Model 3 Interior

Pada versi tertinggi, yakni Performance, daya tempuhnya sedikit kalah dari versi Long Range, namun akselerasinya dari titik diam ke 100 kpj sangat mumpuni, yaitu mencapai 3,2 detik dengan kecepatan 261 km per jam.

Bicara fitur, Tesla Model 3 telah dilengkapi dengan semi automatic driving, serta fitur self parking yang juga sudah bisa dioperasikan untuk Indonesia. Sayangnya, untuk fitur autopilot belum bisa disesuaikan, lantaran infrastruktur jalan belum mendukung untuk fitur ini.

Tesla Model 3

Prestige sendiri memberikan garansi 2 tahun untuk spare part & service, 8 tahun garansi baterai, dan free towing untuk wilayah Jakarta. Namun sayang, meski telah resmi diluncurkan, Prestige masih enggan untuk membeberkan secara rinci terkait harga resmi dari produk terbarunya itu. Karena setiap pembelian konsumen bersifat price by orders, dengan estimasi berada di kisaran Rp1 miliar.

Baca informasi menarik lainnya dari dunia otomotif hanya di blog CAROLINE.id

AUTHOR
author-image