Apakah Sobi Caroline berencana melintasi tol Surabaya-Jombang? Jika iya, sebaiknya kamu memahami tarif tol Surabaya Jombang sebagai langkah persiapan awal. Jalan tol Surabaya-Jombang merupakan bagian dari Trans Jawa yang menghubungkan Kota Surabaya di Jawa Timur dengan Kabupaten Jombang.
Dibangun untuk memperlancar akses dan meningkatkan konektivitas antar wilayah, Tol Surabaya Jombang sepanjang 76,77 km telah menjadi pilihan utama bagi para pengendara yang ingin bepergian ke Jombang dari Surabaya atau sebaliknya. Agar tidak bingung, mari simak rincian tarif tol Surabaya Jombang dalam artikel ini!
Tol Surabaya-Jombang merupakan salah satu bagian dari jaringan Trans Jawa yang menghubungkan berbagai kota di pulau Jawa. Dibangun sejak tahun 2014, tol ini mulai beroperasi secara penuh pada tahun 2018 dan langsung menjadi primadona bagi para pelancong.
Tol Surabaya-Jombang terdiri dari dua ruas utama. Pertama adalah Tol Surabaya-Mojokerto yang membentang sepanjang 40,5 km. Selanjutnya, ruas kedua adalah Tol Mojokerto-Kertosono atau sering disebut Tol Mojokerto-Jombang sepanjang 36,27 km.
Terhubungnya ruas Surabaya dan Jombang melalui jalan tol tersebut membuat waktu tempuh menjadi lebih cepat. Dibandingkan dengan perjalanan melalui jalan non-tol, Tol Surabaya-Jombang dapat menghemat waktu tempuh hingga 1 hingga 2 jam. Hal ini memungkinkan kamu untuk tiba di tempat tujuan dengan lebih cepat dan efisien.
Baca juga: Tarif Tol Cirebon Semarang Terbaru 2024
Tarif tol Surabaya-Jombang terus mengalami penyesuaian sehingga mengetahui pembaruan tarif tol pada tahun 2025 ini menjadi sangat penting. Berikut adalah rincian tarif Tol Surabaya Jombang terbaru 2025.
Ruas Tol Surabaya-Jombang yang pertama adalah Surabaya-Mojokerto. Jalan tol ini memiliki panjang 35,27 km dan bisa ditempuh dalam waktu 30 menit. Dengan adanya Tol Surabaya-Mojokerto, mobilitas antara Surabaya dan Mojokerto makin terbuka luas sehingga memudahkan kamu untuk melakukan perjalanan antarkota. Berikut ini adalah rincian biaya tarif untuk ruas Tol Surabaya-Mojokerto.
Tol Mojokerto-Jombang dikenal sebagai Tol Mojokerto-Kertosono dengan keluar di gerbang Tol Jombang. Memiliki panjang 40,50 km, waktu tempuh tol Mojokerto-Jombang hanya 45 menit. Meski begitu, perlu diingat bahwa waktu tempuh tersebut akan bergantung pada kondisi lalu lintas dan kecepatan kendaraan. Berikut ini adalah rincian tarif tol Mojokerto-Jombang untuk berbagai golongan.
Jalan tol merupakan pilihan utama jika Sobi Caroline ingin bepergian dengan cepat dan nyaman. Namun, di balik kemudahannya, jalan tol juga memiliki potensi risiko yang lebih tinggi dibandingkan jalan biasa. Oleh karena itu, penting untuk selalu menerapkan tip berkendara aman di ruas tol. Simak tipnya dalam uraian berikut.
Kondisi fisik yang prima sangat dibutuhkan saat berkendara di jalan tol. Pastikan kamu telah istirahat yang cukup sebelum memulai perjalanan dan hindari mengemudi jika sedang lelah atau mengantuk. Jika merasa mengantuk saat berkendara, sebaiknya berhenti sejenak di rest area untuk istirahat atau tidur sejenak sebelum melanjutkan perjalanan.
Setiap ruas tol memiliki batas kecepatan yang berbeda. Maka dari itu, kamu perlu menyesuaikan kecepatan kendaraan dengan kondisi jalan, seperti saat hujan, berkabut, atau saat jalanan ramai. Berkendara dengan kecepatan yang sesuai dapat membantu menjaga kendaraan tetap stabil dan terkendali.
Selain berkendara dengan kecepatan yang tepat, penting juga untuk menggunakan jalur yang sesuai dengan kecepatan dan tujuan perjalanan kamu. Saat berkendara di jalan tol, terdapat tiga jalur yang umumnya tersedia, yaitu lajur lambat (kiri), jalur tengah, dan lajur cepat (kanan). Jalur kirim umumnya digunakan untuk berkendara dengan kecepatan rendah, jalur tengah untuk kecepatan stabil, dan jalur kanan untuk kecepatan lebih tinggi.
Jarak aman merupakan jarak antara kendaraan kamu dengan kendaraan di depan. Salah satu metode yang sering digunakan untuk menghitung jarak aman adalah dengan menggunakan aturan 3 detik. Caranya adalah dengan memilih suatu titik di jalan, seperti tanda jalan atau tiang lampu, lalu tunggu kendaraan di depan kamu melewati titik tersebut. Hitung waktu yang dibutuhkan hingga kendaraan Sobi Caroline melewati titik tersebut.
Baca juga: Tarif Tol Surabaya-Madiun Terbaru 2024
Ketika berkendara di ruas tol, penting untuk selalu menjaga fokus dan konsentrasi penuh pada kondisi lalu lintas dan lingkungan sekitar. Hindari gangguan, seperti menelepon atau menggunakan ponsel selama berkendara karena dapat memecah konsentrasi dan meningkatkan risiko kecelakaan. Dengan tetap fokus dan waspada, kamu dapat membantu mencegah terjadinya kecelakaan dan memastikan perjalanan berjalan lancar dan aman.
Penggunaan lampu utama atau Daytime Running Light (DRL) pada siang hari merupakan langkah yang penting. Menggunakan lampu utama memungkinkan kendaraan lebih mudah terlihat oleh pengemudi lain di sekitar, terutama saat melintasi area dengan kontras cahaya yang tinggi, seperti melintasi terowongan atau area teduh.
Kendaraan yang dalam kondisi prima adalah kunci untuk perjalanan yang aman dan lancar di jalan tol. Sebelum memulai perjalanan, ada beberapa hal yang perlu diperiksa dan dipastikan, seperti sistem kelistrikan, rem, ban, oli mesin, hingga sistem keselamatan. Pemeriksaaan yang cermat dapat mengurangi risiko terjadinya masalah teknis yang dapat mengganggu perjalanan kamu di jalan tol.
Sebelum memulai perjalanan, selalu periksa prakiraan cuaca untuk menghindari berkendara dalam kondisi buruk, seperti hujan lebat atau kabut tebal. Cuaca buruk dapat menurunkan visibilitas dan membuat jalan menjadi licin, sehingga meningkatkan risiko kecelakaan. Selalu sesuaikan kecepatan dan jaga jarak lebih jauh ketika cuaca tidak mendukung.
Apakah sekarang kamu sudah memahami tarif Tol Surabaya-Jombang dan cara pembayarannya? Mulai dari rute Tol Surabaya-Mojokerto dan Tol Mojokerto-Jombang, setiap jenis kendaraan memiliki tarif berbeda yang disesuaikan dengan jenis kendaraan. Semoga artikel ini dapat membantu kamu untuk merencanakan perjalanan dengan lebih baik dan menikmati berkendara yang aman dan nyaman.
Apabila Sobi Caroline sedang mencari kendaraan untuk bepergian melewati ruas tol, pertimbangkan untuk membeli mobil di Caroline.id. Selain sebagai platform jual beli mobil bekas bergaransi, Caroline.id juga menyediakan mobil baru berkualitas dari berbagai jenis dan merek beragam. Tim ahli Caroline.id akan membimbing kamu untuk mendapatkan kendaraan yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi.
Jangan menunda lagi. Kunjungi Caroline.id untuk mendapatkan pengalaman berkendara yang lebih aman dan nyaman.
Cari Mobil Bekas Murah Cibubur? Di Sini Tempatnya!
17 Apr 2025Rekomendasi Mobil Bekas Murah Bogor di Showroom Terpercaya
17 Apr 2025Banyak Unit Murah! Yuk ke Showroom Mobil Bekas Karawang Caroline.id
17 Apr 2025Di Sini Tempat Cari Mobil Bekas Murah Terpercaya di Bandung!
17 Apr 2025Ini Showroom Terbaik Tempat Mobil Bekas Murah di Tangerang Selatan
16 Apr 2025600 Lebih Pilihan Mobil Bekas Murah Tangerang Ada di Sini!
16 Apr 2025Ikuti Kami
Terpopuler
Harga Mobil Bekas Toyota Kijang Innova 2015–2022: Pilihan Terbaik untuk Keluarga Indonesia
Bedah Mobil | 22 Apr 2025Harga Mobil Bekas Suzuki Ertiga 2018–2022: MPV Irit & Modern yang Tetap Dicari
Bedah Mobil | 22 Apr 2025Mobil Bekas Honda Brio Satya 2019–2022: City Car Lincah yang Siap Langsung Pakai
Bedah Mobil | 22 Apr 2025Harga Mobil Bekas Toyota Avanza 2018–2021: Favorit Keluarga di Jabodetabek dan Bandung
Bedah Mobil | 22 Apr 2025Cari Mobil Bekas Murah Cibubur? Di Sini Tempatnya!
Berita Terkini | 17 Apr 2025Jual Beli Bergaransi!
Proses serba cepat dan transparan. Inspeksi cepat 30 menit dan gratis kemudian team kami akan memberikan penawaran harga sesuai hasil inspeksi. Jika sepakat jual, pembayaran akan langsung ditransfer ke rekening Anda kurang dari 1 jam.