logo caroline red
menu

Selain Renault Triber, Ini Pilihan MPV 3 Silinder Lain

author-image
Caroline.id | 19 Nov 2019
Share
share-mobil
Detail Article

Setelah sempat diperkenalkan pada pemeran otomtotif akbar Juli lalu, akhirnya PT Maxindo Renault Indonesia mengumumkan harga Renault Triber. Dari angka yang ada, produk ini masuk ke dalam segmen mobil MPV murah yang ramai peminatnya di Indonesia.

Sebagai informasi, Triber dilepas dengan harga mulai Rp133 juta untuk tipe terendahnya, yakni Renault Triber RXE M/T.

Melihat spesifikasinya, mobil ini menggunakan mesin tiga silinder segaris. Jenis mesin ini memang agak berbeda dengan kebanyakan mobil yang beredar di Indonesia. Di mana mayoritas menggunakan mesin 4 silinder.

Namun demikian, nampak kepopuleran mesin 3 silinder terus meningkat dalam beberapa waktu belakangan. Selain Triber, di Indonesia konsumen juga bisa menemui mobil-mobil MPV tiga silinder lainnya. Sebut saja Daihatsu Sigra versi 1.000 cc (tipe D, tipe M).

Sama-sama memiliki kapasitas 1.000cc, mesin yang dipakai oleh Triber nampak lebih bertenaga. Mesin tersebut memiliki power puncak 72 PS. Sedangkan milik Sigra tenaga tertingginya 67 PS. Triber juga tersedia dalam pilihan transmisi AMT (Automated Manual Transmission) 5 percepatan.

Opsi lainnya untuk mobil MPV tiga silinder ialah Datsun Go+ atau Datsun Go Cross. Bedanya, mesin Datsun ini memiliki kapasitas yang lebih besar, yakni 1.198 cc. Output tertinggi yang mempu dihasilkannya memang tak lebih besar, hanya 68 PS. Namun produk Datsun ini memiliki opsi transmisi CVT (Continuously Variable Transmission).

Tipe transmisi ini mampu menyuguhkan pengalaman berkendara yang mulus. Cocok untuk MPV yang sangat memerlukan faktor kenyamanan. Tipe transmisi ini tidak dimiliki oleh Triber ataupun Sigra.

Kepopuleran mesin tiga silinder di Indonesia sendiri didorong beberapa faktor. Salah satunya ialah dimensi yang lebih ringkas dibanding mesin 4 silinder apalagi lebih. Sehingga memungkinkan produsen memasangnya pada mobil-mobil yang memiliki desain body kecil. Selain itu, tentunya mesin jenis ini lebih murah untuk diproduksi.

Baca informasi menarik lainnya dari dunia otomotif hanya di Berita CAROLINE.id

AUTHOR
author-image