logo caroline red
menu

11 Rekomendasi SUV Bekas Terbaik

author-image
Caroline.id | 13 Mar 2020
Share
share-mobil
Detail Article

Mobil SUV (Sport Utility Vehicle) memiliki daya tariknya tersendiri. Selain berpenampilan gagah, kelebihan utamanya antara lain ground clearance yang jangkung. Itu artinya jarak bodi mobil ke permukaan tanah cukup tinggi. Hal ini sangat menguntungkan jika Anda kerap melintasi medan jalan non aspal. Atau bahkan ketika jalanan sedang digenangi banjir. Selain itu, kesan prestisius juga sering menjadi alasan seseorang mengincar SUV. Dari sekian banyak model yang beredar di pasaran, berikut adalah sejumlah rekomendasi SUV bekas terbaik yang bisa Anda temukan dengan mudah.

1. Toyota Rush

Toyota Rush

Toyota Rush pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada tahun 2006. Generasi terbarunya dirilis 2017 silam. Dipasarkan dalam dua tipe, yaitu G dan TRD Sportivo. Seperti mobil Toyota lainnya, tipe TRD Sportivo menjadi tipe paling tinggi. Rush generasi terbaru menggunakan mesin 1.500 cc Dual VVT-i 2NR-VE bertenaga 104 Ps dan 136 Nm.

2. Toyota Fortuner

Toyota Fortuner

Rekomendasi SUV bekas terbaik selanjutnya adalah Toyota Fortuner. Perjalanan Toyota Fortuner di Indonesia sudah memasuki generasi kedua. Generasi ini diperkenalkan pada tahun 2016. Terdapat dua pilihan mesin yang ditawarkan, yaitu mesin bensin 2.700 cc atau diesel 2.400 cc. Mana yang Anda pilih?

3. Daihatsu Terios

Daihatsu Terios

Daihatsu Terios hadir di Indonesia sebagai kembaran dari Toyota Rush. Pada awal-awal kemunculannya, baik Terios atau Rush cukup mendominasi pasar. Sama dengan Rush, Terios menggunakan mesin 1.500 cc.

4. Honda CR-V

Rekomendasi SUV Bekas Terbaik - Honda CR-V

Sejarahnya, Honda CR-V menjadi produk andalan Honda untuk kelas non sedan di Indonesia. Mobil ini pertama kali mengaspal tahun 2000. Dari yang awalnya menggunakan mesin 2.000 cc, kini CR-V generasi terbaru menggunakan mesin lebih efisien 1.500 cc dengan dilengkapi turbo.

5. Mitsubishi Pajero Sport

Rekomendasi SUV Bekas Terbaik - Pajero Sport

Mitsubishi Pajero Sport bisa dibilang salah satu big SUV dengan paling diminati di Indonesia. Posisinya bersaingan ketat dengan Toyota Fortuner. Bukan hanya unit barunya, namun Pajero bekas juga selalu ramai peminat.

6. Mitsubishi Outlander Sport

Rekomendasi SUV Bekas Terbaik - Outlander Sport

Mobil ini menyuguhkan penampilan yang cukup gagah. Outlander Sport sendiri bisa dibilang sebagai SUV mungil atau crossover. Menariknya, mobil ini harga pasarannya relatif terjangkau, rata-rata harga bekasnya di bawah 200 juta rupiah.

7. Nissan Terra

Rekomendasi SUV Bekas Terbaik - Nissan Terra

Nissan Terra bisa menjadi alternatif bagi Anda yang mencari SUV dengan kemampuan off road cukup baik. Terutama jika Anda memilih tipe yang dilengkapi dengan sistem penggerak roda 4x4.

8. Wuling Almaz

Rekomendasi SUV Bekas Terbaik - Wuling Almaz

Mobil asal Tiongkok yang satu ini cukup istimewa. Selain punya desain yang modern, fitur-fitur yang dimilikinya juga kekinian. Contohnya adalah WIND atau Wuling Indonesian Command yang memungkinkan pengguna mengoperasikan banyak hal di dalam mobil bermodalkan perintah suara. Diluncurkan pada 2018, mobil ini pun sudah bisa ditemui di pasar mobil bekas.

9. Chevrolet Trax

Rekomendasi SUV Bekas Terbaik _ Chevrolet Trax

Chevrolet Trax mengusung mesin dengan dilengkapi turbo yang menjadikan performanya menjanjikan dan efisien bahan bakar. Di pasar mobil bekas, Trax cukup mudah ditemui. Penjualan unit baru mobil ini di Indonesia sudah berhenti seiring hengkangnya PT General Motors Indonesia. Konsumen hanya punya pilihan unit seken jika ingin memilikinya.

10. Isuxu MU-X

Inilah rekomendasi SUV bekas terbaik. mana yang Anda pilih? (Foto: Stock)

Nama Isuzu MU-X memang tidak setenar Pajero atau Fortuner di kelas big SUV. Namun mobil ini menawarkan faktor value for money yang menarik. Mesinnya menggunakan dapur pacu 2.500 cc diesel. Ketika mengendarainya, banyak yang berpendapat mobil ini bisa mambawa nostalgia terhadap Isuzu Panther.

11. Honda HR-V

Honda HR-V

Honda HR-V adalah pilihan bagi mereka yang mencari small SUV atau crossover. Mobil ini mungkin tidak akan mambawa Anda melintasi jalan off road berat, namun penampilannya menarik untuk dipakai sebagai kendaraan harian. Pada generasi terkininya di Indonesia, HR-V menggunakan mesin 1.500 cc dengan sistem penggerak roda depan.

AUTHOR
author-image