logo caroline red
menu

6 Pilihan Mobil Bekas Jakarta Dibawah 50 Juta Terbaik di Pasaran!

author-image
Dany M. Ridwan | 14 Jan 2025
Share
share-mobil
Detail Article

Halo, Sobi Caroline! Lagi cari mobil bekas Jakarta harga dibawah 50 juta? Tenang, kamu nggak sendiri. Banyak kok, orang yang mencari mobil bekas dengan harga terjangkau tapi tetap berkualitas. Mobil bekas di bawah 50 juta bisa jadi solusi tepat buat kamu yang butuh kendaraan pribadi tanpa harus merogoh kantong terlalu dalam. Di artikel ini, Caroline.id bakal kasih rekomendasi berbagai pilihan mobil bekas di Jakarta dengan harga di bawah 50 juta. Untuk itu,  yuk, simak informasi lengkapnya di bawah ini!

 

Banner Bergaransi

 

6 Pilihan Mobil Bekas Dibawah 50 Juta Terbaik

Berikut daftar mobil bekas terbaik yang bisa kamu dapatkan dengan budget di bawah 50 juta. Meskipun murah, kualitas dan kenyamanan tetap terjaga!

1. Nissan Serena

Nissan Serena

 

Nissan Serena merupakan MPV mewah yang menawarkan banyak kelebihan dengan harga terjangkau. Mobil ini memiliki kabin yang luas, dilengkapi dengan captain seat di baris kedua, yang memberikan kenyamanan lebih bagi penumpangnya. Selain itu, fasilitas sliding door menjadi nilai tambah untuk memudahkan akses masuk dan keluar, terutama di area parkir yang sempit.

 

Ditenagai mesin bensin 4 silinder berkapasitas 2.0 liter, Nissan Serena mampu menghasilkan tenaga sebesar 150 dk pada 6.000 rpm dan torsi 200 Nm pada 4.000 rpm. Sistem transmisinya otomatis, sehingga memberikan pengalaman berkendara yang lebih praktis. Mobil produksi tahun 2004 hingga 2007 ini bisa kamu dapatkan di kisaran harga di bawah 50 juta, menjadikannya pilihan yang sangat menarik untuk keluarga maupun penggunaan pribadi.

2. Daihatsu Ayla

Daihatsu Ayla

 

Daihatsu Ayla adalah city car yang cocok untuk penggunaan harian di kota besar seperti Jakarta. Mobil ini efisien dalam penggunaan bahan bakar dan perawatannya juga tergolong mudah. Dengan harga sekitar 49 jutaan, kamu sudah bisa mendapatkan Daihatsu Ayla keluaran tahun 2016. Dengan desain compact dan ringan, Daihatsu Ayla mudah dikendarai di jalan sempit maupun saat parkir.

 

Baca Juga: 5 Pilihan Mobil Bekas di Bawah 80 Juta untuk Kebutuhan Harian

3. Daihatsu Xenia

Daihatsu Xenia

 

Kalau kamu butuh mobil keluarga yang luas, Daihatsu Xenia bisa jadi pilihan. Generasi pertama Daihatsu Xenia yang diproduksi antara tahun 2004 hingga 2007, kini bisa kamu dapatkan dengan harga di bawah 50 juta. Mobil ini dikenal dengan daya tahannya dan konsumsi bahan bakar yang efisien. Kabin yang luas mampu menampung hingga tujuh penumpang, menjadikannya mobil yang ideal untuk keluarga. Selain itu, Daihatsu Xenia juga mudah untuk dirawat, dengan spare part yang tersedia di mana-mana.

4. Toyota Corolla

Toyota Corolla

 

Toyota Corolla selalu menjadi pilihan favorit di kalangan pemburu mobil bekas. Untuk keluaran tahun 2000-an awal, harga bekasnya di pasaran Jakarta berada di kisaran 40 jutaan. Mobil ini dikenal tangguh, mudah dirawat, dan memiliki performa mesin yang stabil. Desainnya yang klasik namun tetap stylish membuatnya cocok untuk berbagai kalangan. Dengan reputasi Toyota yang sudah tidak diragukan lagi, Corolla menjadi pilihan yang aman untuk jangka panjang.

5. Toyota Agya

Toyota Agya

 

Toyota Agya adalah mobil hatchback yang ideal untuk anak muda atau kamu yang baru belajar menyetir. Dengan budget sekitar 45 jutaan, kamu bisa mendapatkan Toyota Agya keluaran tahun 2013. Mobil ini terkenal hemat bahan bakar, sehingga cocok untuk penggunaan harian. Selain itu, desainnya yang stylish dengan pilihan warna menarik menambah daya tariknya. Toyota Agya juga memiliki perawatan yang mudah dan spare part yang terjangkau, menjadikannya pilihan praktis untuk kebutuhan sehari-hari.

 

Baca Juga: 7 Mobil City Car Paling Irit & Rekomendasinya

6. Honda Jazz

Honda Jazz

 

Honda Jazz merupakan mobil hatchback yang sempat menjadi idaman anak muda sejak pertama kali hadir di Indonesia pada tahun 2003. Desainnya yang sporty dan stylish membuatnya tetap menarik hingga saat ini. Honda Jazz memiliki dua pilihan mesin yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan kamu.

 

Pertama, mesin i-DSI (Intelligent Dual & Sequential Ignition) dengan kapasitas 1.500 cc, yang mampu menghasilkan daya 85 Tk pada 5.500 rpm dengan torsi 128 Nm pada 2.700 rpm. Kedua, mesin VTEC (Variable Valve Timing & Lift Electronic Control) dengan kapasitas 1.5 liter yang mampu menghasilkan daya 108 Tk pada 5.800 rpm dengan torsi 143 Nm pada 4.800 rpm.

 

Honda Jazz bekas keluaran tahun 2004 hingga 2006 kini bisa kamu dapatkan dengan harga di bawah 50 juta di pasaran Jakarta. Mobil ini cocok banget untuk kamu yang mencari kendaraan stylish dengan performa yang andal.

 

Itulah dia berbagai pilihan mobil bekas Jakarta dibawah 50 juta yang dapat kamu pertimbangkan. Dari MPV mewah seperti Nissan Serena hingga hatchback stylish seperti Honda Jazz, semuanya menawarkan keunggulan tersendiri yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan preferensimu.

Baca Juga: 11 Rekomendasi Mobil Hatchback Bekas Berkualitas

 

banner beli mobil bekas.webp

Dapatkan Mobil Bekas Terbaik Pilihanmu Hanya di Caroline.id

Nah, Sobi Caroline, setelah melihat daftar tadi, sudah tahu mobil bekas mana yang jadi incaranmu? Kalau iya, kamu bisa menemukan berbagai pilihan mobil bekas terbaik di Caroline.id.

 

Setiap mobil di Caroline.id telah melewati proses inspeksi menyeluruh dengan standar tinggi. Plus, ada garansi 7G+ yang mencakup mesin, transmisi, AC, rem, sistem elektrikal, penggerak, dan kemudi. Garansi tambahan seperti buybackoli, dan filter oli juga tersedia untuk memberikan rasa aman dan nyaman saat membeli.

 

Nggak cuma itu, Caroline.id juga mempermudah proses pencarian mobil bekas idamanmu. Kamu bisa melakukan pre-order atau langsung cek stok mobil secara online. Dengan begitu, proses pembelian jadi lebih cepat, hemat waktu, dan bebas ribet. Bahkan, layanan pelanggan kami selalu siap membantu untuk memberikan rekomendasi terbaik sesuai kebutuhanmu.

 

Jadi, tunggu apa lagi? Hubungi tim Caroline.id sekarang juga, temukan mobil impianmu, dan rasakan kemudahan membeli mobil bekas berkualitas dengan mudah!

AUTHOR
author-image

Jangan Lewatkan