Salah satu hal yang membuat nyaman ketika berada di dalam mobil adalah dengan adanya air conditioner (AC) yang menyejukkan dari teriknya matahari di luar. Tapi, di balik itu semua tak jarang terjadi jika udara yang keluar dari AC mobil tidak dingin.
Ini menjadi permasalahan yang umumnya terjadi. Secara tidak langsung, pemilik mobil berpikir bahwa ada yang salah dengan komponen AC mobil. Apabila satu komponen tidak bekerja, maka akan berimbas pada komponen lainnya. Tak dapat dipungkiri bahwa AC mobil begitu rentan.
Salah satu faktor yang menyebabkan AC mobil tidak dingin adalah freon habis. Ini memang umum sekali terjadi. Tapi, bagi orang awam masih ada beberapa yang kurang memahami terkait hal ini.
Melihat fungsi freon yang digunakan sebagai pemberi tekanan pada pressure switch, maka apabila freon habis tidak ada yang memberikan tekanan pada pressure switch. Sehingga, pada komponen tersebut tidak bisa bekerja secara maksimal. Pressure switch merupakan komponen yang dibutuhkan sebagai kompresor air. Jadi, begitu erat kaitannya dengan freon AC mobil.
Lalu, bagaimana caranya untuk mengetahui freon yang mulai menipis atau habis?
Bagaimana menyiasati kebocoran freon yang bocor?
Umumnya, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi kebocoran freon AC mobil. Pertama, ada yang melakukannya menggunakan air sabun. Cara ini merupakan salah satu cara manual yang bisa mendeteksi kebocoran freon.
Ketika melakukannya, mesin mobil dan AC harus dalam keadaan menyala. Kemudian, oleskan air sabun ke setiap saluran AC. Kebocoran akan terdeteksi jika ditandai dengan adanya gelembung pada saluran tersebut. Cara ini dapat Anda lakukan sendiri di rumah.
Selain itu, Anda juga bisa menggunakan leak detector untuk mengetahui letak kebocoran. Pada cara ini diperlukan tinta khusus yang dimasukkan ke dalam saluran AC, dengan catatan AC mobil tetap menyala. Lalu, saluran AC disoroti oleh cahaya ultrasonic menggunakan senter khusus. Cairan tinta yang dimasukkan ke dalam saluran AC akan menunjukkan letak kebocoran.
Ketiga, Anda bisa mengeceknya dengan memperhatikan selang AC. Apabila melihat air yang merembes, secara dugaan bisa jadi itu adalah kebocoran freon. Hal ini akan lebih mudah dilakukan apabila freon AC baru saja mengalami kebocoran. Namun, apabila kebocoran tersebut terjadi begitu lampau, maka akan sulit dideteksi. Karena, kemungkinan rembesan tersebut akan mengering dan tidak akan terlihat.
Ketiga cara tersebut akan memudahkan Anda untuk mengetahui kebocoran freon AC mobil. Anda bisa memilih salah satu yang paling mudah dan bisa dilakukan sendiri. Jangan lupa untuk mengetahui beberapa gejala yang terjadi untuk mengetahui bahwa freon AC akan habis. Selamat mencoba!
Cari Mobil Bekas Murah Cibubur? Di Sini Tempatnya!
17 Apr 2025Rekomendasi Mobil Bekas Murah Bogor di Showroom Terpercaya
17 Apr 2025Banyak Unit Murah! Yuk ke Showroom Mobil Bekas Karawang Caroline.id
17 Apr 2025Di Sini Tempat Cari Mobil Bekas Murah Terpercaya di Bandung!
17 Apr 2025Ini Showroom Terbaik Tempat Mobil Bekas Murah di Tangerang Selatan
16 Apr 2025600 Lebih Pilihan Mobil Bekas Murah Tangerang Ada di Sini!
16 Apr 2025Ikuti Kami
Terpopuler
Cari Mobil Bekas Murah Cibubur? Di Sini Tempatnya!
Berita Terkini | 17 Apr 20257 Rekomendasi Mobil Bekas Terbaik di Bawah 150 Juta untuk Tahun 2025
Tips & Trik | 17 Apr 2025Rekomendasi Mobil Bekas Murah Bogor di Showroom Terpercaya
Berita Terkini | 17 Apr 2025Banyak Unit Murah! Yuk ke Showroom Mobil Bekas Karawang Caroline.id
Berita Terkini | 17 Apr 2025Di Sini Tempat Cari Mobil Bekas Murah Terpercaya di Bandung!
Berita Terkini | 17 Apr 2025Jual Beli Bergaransi!
Proses serba cepat dan transparan. Inspeksi cepat 30 menit dan gratis kemudian team kami akan memberikan penawaran harga sesuai hasil inspeksi. Jika sepakat jual, pembayaran akan langsung ditransfer ke rekening Anda kurang dari 1 jam.